Mesuji Lampung – Pemerintah Desa Labuha Mulya, Kecamatan Way Serdang, Kabupaten Mesuji, Provinsi Lampung menggelar Pengajian Akbar dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 H Tahun 2025 di halaman Mushola Al-Akso Labuhan Mulya pada Minggu (14/09/2025).
Hadir dalam acara tersebut, Kiyai Ali Mashudi S.pd,i, Camat Way Serdang Suryadi SH, Anggota DPRD Kabupaten Mesuji, Mat Nur, Kapolsek Way Serdang AKP Heri Ramanda yang diwakili Bhabinkamtibmas, Ibu-ibu pengurus Muslimat Fatayat beserta jajarannya, Pengurus MWC NU Kecamatan Way Serdang, Ibu Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan Way Serdang, Kepala Desa se-Kecamatan Way Serdang, Babinsa setempat, dan Ribuan Kaum Muslimin dan Muslimat se-Kecamatan Way Serdang.
Dalam arahannya Kepala Desa Labuhan Mulya, Bakat Sriyono mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka meningkatkan program kerja Desa Labuhan Mulya yang dilaksanakan oleh panitia hari besar Islam Desa Labuhan Mulya. Alhamdulillah berkat bantuan semua pihak pelaksanaan Pengajian Akbar dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 H, Tahun 2025, dapat dilaksanakan dengan penuh hidmat, lancar sebagaimana yang diharapkan,” ucapnya Bakat.
Dalam sambutannya Camat Way Serdang Suryadi SH mengatakan, terima kasih pada pemerintah Desa Labuhan Mulya yang telah mengadakan pengajian Akbar ini, dan hal ini mempunyai manfaat yang amat besar bagi masyarakat di lingkungan Desa Labuhan Mulya. Untuk mengikuti jejak langkah Rosulullah SAW, yang harus diterapkan dalam kehidupan sehari-hari,” tuturnya Suryadi.
“Dalam acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 H tahun 2025 ini, di pandu oleh beliau Bapak Kiyai Ali Mashudi,S.pd,i, memaparkan panjang lebar tentang sejarah Rosulullah SAW dan perjuangan dalan kehidupan sehari hari.” (Mumu Mahfudin SP)
52 total views, 2 views today







