Mesuji Lampung – Ranting NU Desa Kejadian Kecamatan Way Serdang, Kabupaten Mesuji, Provinsi Lampung, menggelar berbagai perlombaan dalam rangka menyambut peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW 1447 tahun 2025 Masehi, seperti lomba Azan, lomba Sambung Ayat, lomba Pidato keagamaan dan lomba cerdas cermat yang di ikuti oleh para Santri TPA Al-Qur’an se-Desa Kejadian, yang di gelar pada Minggu 28 September 2025, di Masjid Miftahul Huda Desa Kejadian Kecamatan Way Serdang, Kabupaten Mesuji, Provinsi Lampung.
Hadir dalam acara tersebut, Ketua Ranting Muslimat NU Desa Kejadian Nurjanah, Kepala Desa Kejadian, Ladikun beserta jajarannya, Ketua PHBI Desa Kejadian, Rusmanto, Para dewan juri yang terdiri dari guru ngaji dan pengurus Ranting Muslimat NU Desa Kejadian, dan sejumlah tamu undangan lainnya.
Dalam arahannya Ketua Muslimat NU Desa Kejadian, Nurjanah mengatakan, kegiatan ini dilakukan untuk memeriahkan dalam rangka menyambut Peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW 1447 H tahun 2025 Masehi. Kami selaku Pengurus Ranting Muslimat NU Desa Kejadian mengadakan berbagai kegiatan perlombaan yang kita saksikan sekarang ini,” ungkapnya. Nurjanah.
Kepala Desa Kejadian Ladikun dalam sambutannya mengatakan, terima kasih kepada pengurus Ranting Muslimat NU Desa Kejadian mengadakan kegiatan berbagai perlombaan ini dalam rangka menyongsong bulan Robiul awal atau bulan Maulid Nabi Muhammad SAW H tahun 2025 Masehi. Dan terima kasih kepada dewan juri beserta yang lainnya yang telah berpartisipasi dalam melaksanakan kegiatan ini, semoga bisa menjadi amal kebaikan bagi kita semua.

Lanjutnya, menurutnya di bidang pembangunan keagamaan perlu di galakan untuk membina generasi muda mudi dengan tujuan untuk menjadikan generasi muda mudi yang Sholeh dan Sholehah,” ucapnya.
“Ketua Muslimat NU Kabupaten Mesuji Hj, Elfianah SE ketika di hubungi lewat telepon selulernya, beliau sangat mendukung kegiatan ini bahkan bisa menjadi contoh bagi pengurus Muslimat NU yang lainnya baik itu tingkat desa ataupun tingkat Kecamatan,” ungkapnya. (Mumu Mahfudin SP).
39 total views, 2 views today







