Mukomuko – Dua Desa di Kecamatan Penarik, Kabupaten Mukomuko yaitu Desa Sendang Mulyo dan Desa Sidomulyo, menggelar pelatihan masyarakat peduli Api untuk meningkatkan kesiapsiagaan dan peran aktif masyarakat dalam mencegah dan menanggulangi kebakaran hutan. Kegiatan berlangsung selama dua hari terhitung hari Rabu 26 November sampai dengan hari Kamis 27 November 2025.
Kegiatan ini menghadirkan pelatih maupun narasumber kelopak peduli api, dari Damkarhut Sumatera Selatan, adalah Bapak Cepi Apandi, Mini Yasan, dan Bapak Turusno Adikusumo. Dan Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Kesatuan Pengelolaan Hutan Produksi (KPHP) Kabupaten Mukomuko, terkait dengan pengelolaan hutan di Kabupaten Mukomuko, Bengkulu. Peserta pelatihan dari masyarakat Desa Sendang Mulya dan Desa Sido Mulyo. Bertempat di Desa Sidomulyo.
Dalam arahannya Damkarhut Sumatera Selatan, Cepi Apandi, menyampaikan wawasan teknik dasar pemadaman api sangat penting bagi masyarakat, terutama di daerah rawan kebakaran hutan dan lahan seperti Mukomuko. Dengan memiliki pengetahuan ini, masyarakat dapat lebih siap dan efektif dalam mencegah serta menangani kebakaran.

Sementara itu Kepala Desa Sidomulyo, Muhsinun, menyambut baik kegiatan pelatihan peduli api, ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga lingkungan dan mencegah kebakaran hutan dan lahan. “Ujarnya. (Pewarta; Kusnanto)
158 total views, 2 views today







