Mesuji – Jajaran Polres Mesuji memperingati Isra’ Mikraj Nabi Muhamad S.A.W 1447 H di Masjid Trisna AT-Taubah Mapolres Mesuji dengan di isi oleh penceramah Ustad Kiyai Samsul Hadi S.Pd.I. Jumat (16/01/26)
Tahun 2026 peringatan Isra’ Mikraj Nabi Muhamad S.A.W bertemakan “Isra Mi’raj Nabi Besar Muhammad S.A.W 1447 H, Memperteguh Keimanan dan Ketakwaan Personel Polri Untuk Masyarakat Dalam Aksi Kemanusiaan dan Kepedulian Sosial “.
Dalam sambutannya Kapolres Mesuji AKBP Dr. Muhammad Firdaus S.Ik, M.H menyampaikan bahwa peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad S.A.W merupakan momentum yang sangat penting bagi kita semua, khususnya bagi keluarga besar Polres Mesuji, peristiwa Isra’ Mi’raj mengajarkan kepada kita semua tentang makna keimanan, ketaatan, kedisiplinan serta tanggung jawab yang diwujudkan melalui perintah solat lima waktu sebagai tiang agama.
Sejalan dengan tema peringatan tahun ini yaitu “Peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad S.A.W 1447 H, Memperteguh Keimanan dan Ketakwaan Personel Polri Untuk Masyarakat Dalam Aksi Kemanusiaan dan Kepedulian Sosial”.
Saya berharap kegiatan ini dapat menjadi sarana untuk memperkuat iman dan takwa seluruh personel Polres Mesuji, sehingga nilai nilai spiritual tersebut dapat tercermin dalam pelaksanaan tugas sebagai Pelindung, Pengayom dan Pelayan Masyarakat.
Pada kesempatan yang penuh berkah ini marilah kita bersama sama memanjatkan doa untuk saudara saudara kita yang saat ini tertimpa musibah bencana alam di Aceh, Sumatera Utara dan Sumatera Barat, semoga Allah SWT memberikan kekuatan, ketabahan, dan keikhlasan kepada mereka serta segera mengangkat segala kesulitan dan memulihkan keadaan seperti sediakala.

Kita juga berdoa agar Kabupaten Mesuji senantiasa dalam keadaan aman, damai, dan dijauhkan dari segala bentuk bencana, serta seluruh personel Polres Mesuji selalu diberikan perlindungan dan kemudahan dalam melaksanakan tugas pengabdian kepada masyarakat, bangsa dan negara. Tutupnya.
8 total views, 8 views today






